Iklan

terkini

Pilkades Serentak Se-Aceh Singkil, di Kecamatan Kota Baharu, Rekapitulasi Perhitungan Suara Sampai Malam

Redaksi
Sabtu, Oktober 21, 2023, 22:18 WIB Last Updated 2023-10-21T15:18:31Z
Kolase jalannya rekapitulasi pemungutan suara dan perhitungan perolehan suara Di wilayah Kecamatan Kota Baharu, Aceh Singkil. (Foto/ Khairi)

Aceh Singkil - Pemilihan Kepala Desa secara serentak se Aceh Singkil. Sebagai catatan ada 49 desa melaksanakan pemilihan Kepala Desa se-Aceh Singkil yang tersebar di berbagai desa dan kecamatan yang berlangsung pada Sabtu, (21/10/2023).

Di wilayah Kecamatan Kota Baharu, ada tiga desa melaksanakan pemilihan kepala desa, diantara, Desa Sumber Mukti, Desa Mukti Lincir dan Desa Lapahan Buaya.

Pelaksanaan pemilihan kepala desa di wilayah Kecamatan Kota Baharu, berjalan sesuai dengan tahapan yang ditentukan. 

Terlihat antusias masyarakat memilih kepala desa cukup tinggi, sehingga hadir sesuai dengan jadwal yang telah ditentukan oleh KPPS dan dibantu P2K pada pelaksanaan pemilihan.

Selain itu pada saat rekapitulasi hasil perhitungan suara banyak warga hadir mengaksikan proses perhitungan perolehan suara kandidat calon kepala desa, bahkan mereka bertahan sampai malam. Demikian amatan media juangnews.com di lapangan.

Sementara berdasarkan rekapitulasi hasil perhitungan perolehan suara dari P2K Desa Mukti Lincir Norolis, jumlah pemilih ditambah kertas suara cadangan total 338 dan menggunakan hak pilih 320 suara. 

Dengan rincian, nomor urut 1 jumlah 49 suara, urut 2 jumlah 121 suara, urut 3 jumlah 148 suara dan suara tidak sah  2 suara, sesuai perolehan suara urut 3, sebagai perolehan tertinggi.

Selanjutnya, untuk Desa Lapahan Buaya berdasarkan rekapitulasi perolehan perhitungan suara dari P2K Samsul Bahri, jumlah pemilih di tambah kertas suara cadangan 265 dan mengunakan hak pilih 260 orang,

Dengan rincian  nomor urut 1 jumlah 33 suara, urut 2 jumlah 111 suara, urut 3 jumlah 84 suara, urut 4 jumlah 16 suara, suara tidak sah 16 suara, sesuai dengan perolehan suara nomor 2 memenangkan pemilihannya.

Kemudian untuk Desa Sumber Mukti berdasarkan rekapitulasi perolehan perhitungan suara dari P2K Sutarhib, total kertas suara dengan cadangan 1142 suara.

Dengan rincian urut 1 jumlah 501 suara, urut 2 jumlah 521 suara, suara tidak sah 27 suara, sesuai perolehan suara nomor urut 2 memenangkan perolehan suara. 

Terakhir Camat Kota Baharu, Aceh Singkil. Sumadi, S IP. M Si mengatakan, pelaksanaan pemilihan Pilkades di wilayah Kecamatan Kota Baharu, dari 3 desa telah selesai dan berjalan dengan baik.

"Alhamdulillah, rekapitulasi mulai dari pemungutan suara dan perhitungan perolehan suara aman dan tertib," tutupnya. [Khairi]
Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Pilkades Serentak Se-Aceh Singkil, di Kecamatan Kota Baharu, Rekapitulasi Perhitungan Suara Sampai Malam

Terkini

Topik Populer

Iklan