Iklan

terkini

Khatib Salat Jumat di Masjid Al-Ittihadiyah Seulimeum, Aceh Besar Ajak Jamaah Hindari Murka Allah SWT

Redaksi
Jumat, April 07, 2023, 14:30 WIB Last Updated 2023-04-07T07:30:43Z
Tgk. Mulyadi M Ramli, S.PdI., M.Pd (Foto/Ist)

Aceh Besar -- Pengurus Masjid Al-Ittihadiyah Seulimeum, Aceh Besar, Tgk  Mulyadi M  Ramli, S.PdI., M Pd mengatakan, umat Islam harus terus  berusaha menjaga perilaku yang dapat mengundang kemurkaan sang Khaliq, sehingga amal yang dikerjakan tidak lagi dihitung oleh Allah Swt, namun langsung dimasukkan ke dalam neraka. 

Hal itu disampaikan dalam khutbah Jumat di Masjid Besar Al Maghfirah Habib Chiek, Gampong Kajhu, Kecamatan Baitussalam, Jumat, (07/04/2023).

Alumni Dayah BUDI Lamno Aceh Jaya pada 1999 silam ini menjelaskan, hal ini sebagaimana ditulis Imam al-Ghazali dalam kitabnya Ihya Ulumuddin Bab Hasud, juzuk empat  mengutip hadits yang diriwayatkan ad-Dulaimi dari Ibnu Umar r.a berkata, Rasulullah Bersabda, enam macam manusia terjerumus ke jurang neraka, akibat enam perkara, yaitu pertama, para penguasa akibat kebijakan dan tindakan zalim.  

“Kedua,  bangsa Arab dan bangsa manapun yang membanggakan keturunan akibat terlalu fanatik. Ketiga, para tokoh atau pemimpin  akibat sombong, congkak dan sombong yaitu menolak kebenaran dan merendahkan manusia. Keempat, para pedagang yang khianat, kelima, masyarakat awam  akibat kebodohannya dan keenam, para ulama akibat dengkinya,” urai alumni UIN Ar-Raniry ini. 

Dia mengharapkan, umat Islam terhindar dari perilaku enam golongan tersebut. Dalam hidup di dunia ini jangan berbuat zalim, ta’ashub, takabur, khianat, jahil, serta dengki, agar Allah Swt meridhai amal kebaikan yang telah kita kerjakan dan akan dimasukkan ke dalam surga-Nya.  

Karena itu, dia menambahkan, bulan Ramadhan adalah kesempatan terbaik meningkatkan kualitas dan kuantitas ibadah dengan berbagai amalan kebaikan, baik dengan ibadah puasa atau ibadah lainnya.  

“Semua itu kita harapkan agar menjadi bekal saat akan dihisap amalan kita di hari kiamat kelak, sebagaimana firman Allah dalam surat Al-Anbiya ayat 47,” ujarnya. 

“Dan Kami akan tegakkan timbangan yang adil pada hari kiamat, sehingga tidak seorang pun yang dirugikan walaupun sedikit. Jika amalan itu hanya seberat biji sawi pun, pasti Kami akan mendatangkan (pahala)nya. Dan cukuplah Kami sebagai pembuat  perhitungan,”  lanjutnya.

Menurutnya, bulan Ramadan merupakan mumentum umat Islam memperbanyak amal kebaikan, karena Allah akan membalas kebaikan hambanya dengan berlipat ganda sampai tujuh ratus kali lipat, bahkan sampai seribu kali lipat. 

“Dengan demikian akan menjadi pemberat timbangan kebaikan kita di hari mizan nanti dan kita akan mendapatkan kebahagian di akirat kelak,” tegasnya.

“Karena itu, marilah kita maksimalkan ibadah dalam bulan Ramadhan dan menghindari hal-hal yang mendatangkan murka Allah, yang berakibat amal yang kita kerjakan samasekali tak mendapat perhitungan dari Allah Swt. Tak cukup ibadah saja, tapi kita juga harus berbuat adil, tidak fanatik keturunan, tidak menolak kebenaran, jujur dalam berbisnis, serta menghilangkan sifat dengki,” pungkas Widyaprada pada Balai Penjamin Mutu Pendidikan (BPMP) Aceh ini. [Sayed M. Husen]
Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Khatib Salat Jumat di Masjid Al-Ittihadiyah Seulimeum, Aceh Besar Ajak Jamaah Hindari Murka Allah SWT

Terkini

Topik Populer

Iklan