Iklan

terkini

GPI Minta Menpora dan Ketua Umum PSSI Mundur, Serta Kapolda Jatim Dicopot Pasca Tragedi Kanjuruhan

Redaksi
Minggu, Oktober 02, 2022, 22:51 WIB Last Updated 2022-10-02T16:06:29Z
Eko Saputra Kabid Politik dan Kebijakan Publik PP GPI (Foto/ JuangNews)

Jakarta - Ketua Bidang Politik dan Kebijakan Publik Pimpinan Pusat Gerakan Pemuda Islam (PP GPI) Eko Saputra dalam siaran pers yang diterima juangnews.com Minggu, (02/10/2022) mendesak Kapolri untuk mengusut tuntas kejadian kerusuhan sepakbola yang menimbulkan ratusan korban jiwa. GPI meminta pertanggungjawaban dari Menpora, Ketua Umum PSSI, dan Kapolda Jawa Timur.

"Saya meminta supaya Menpora dan Ketua Umum PSSI untuk mundur dari jabatannya.  Serta meminta Kapolri untuk mencopot Kapolda Jawa Timur," Tandas Eko dalam siaran persnya di Jakarta.

Menurutnya, peristiwa memilukan yang terjadi di Stadion Kanjuruhan Malang telah mencoreng citra olahraga sepakbola Indonesia di seluruh dunia.

Eko juga menyesalkan tindakan refresif aparat kepolisian yang menembakkan gas air mata saat membubarkan penonton. Padahal FIFA sebagai induk sepakbola dunia terang-terangan melarang pemakaian gas air mata dalam stadion pertandingan.

"Pemakaian gas air mata sangat dilarang dalam stadion sepakbola.  Diduga hal inilah yang menyebabkan jatuhnya ratusan korban jiwa akibat mengalami sesak nafas dan kekurangan oksigen dari gas air mata yang di timbulkan. Saya mengutuk dan mengecam keras kejadian ini.  Saya minta supaya Menpora dan Ketum PSSI mundur dari jabatannya, dan Kapolda Jawa Timur dicopot,"  kata Eko.

Sebelumnya, Kapolda Jawa Timur, Irjen Nico Afinta, mengatakan kerusuhan pecah usai pertandingan Derby Jawa Timur yang mempertemukan Arema Malang dan Persebaya Surabaya di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang, Sabtu (01/10/2022). Kerusuhan dipicu kekalahan tim tuan rumah Arema Malang.

Peristiwa ini dikabarkan telah membuat 174 orang meninggal dunia (keterangan terakhir dari Kapolri menyebutkan 125 orang meninggal - red), di antaranya dua anggota polisi. Diketahui 34 orang meninggal di stadion dan lainnya meninggal rumah sakit. 

"Akibat peristiwa yang memilukan itu, akhirnya Indonesia menjadi sorotan media asing dan dunia Internasional," pungkas putra Aceh yang sukses menjadi aktivis di Ibukota ini. [Hamdani]
Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • GPI Minta Menpora dan Ketua Umum PSSI Mundur, Serta Kapolda Jatim Dicopot Pasca Tragedi Kanjuruhan

Terkini

Topik Populer

Iklan