Iklan

terkini

Dekan FT-Umuslim Jadi Narasumber pada Kuliah Umum di FT-Universitas Mataram

Redaksi
Senin, November 06, 2023, 15:49 WIB Last Updated 2023-11-06T08:49:12Z
Dr. Ir. Romaynoor Ismy, MT., IPM., ASEAN.Eng, yang merupakan Dekan Fakultas Teknik Universitas Almuslim (FT-Umuslim) menjadi narasumber pada kegiatan kuliah umum yang digelar di Fakultas Teknik Universitas Mataram. (Foto/Ist)

Mataram - Dr. Ir. Romaynoor Ismy, MT., IPM., ASEAN.Eng, yang merupakan Dekan Fakultas Teknik Universitas Almuslim (FT-Umuslim) menjadi narasumber pada kegiatan kuliah umum yang digelar di Fakultas Teknik Universitas Mataram (FT-Unram) dengan judul "Wire Mesh sebagai Perkuatan pada Campuran Aspal Panas".

Informasi yang disampaikan Romaynoor pada media ini Senin, (06/11/2023) menyebutkan, bahwa materi kuliah umum yang diberikan pada Jumat, (03/11/2023) lalu di Auditorium FT-Unram  merupakan penemuan baru dalam bidang konstruksi perkerasan Flexible Pavement

"Kegiatan tersebut merupakan perwujudan dari kerja sama (MoA) yang ditandatangani kedua belah pihak dalam rangka Tridharma Perguruan Tinggi dalam usaha peningkatan wawasan kebaruan keilmuan dan mutu lulusan perguruan tinggi," kata pria yang biasa disapa Romy ini.

Tambah Romy, kegiatan tersebut diikuti oleh 100 peserta yang terdiri dari para staf pengajar dan mahasiswa pada FT-Unram dengan moderator Hariyadi, Dr. Eng selaku Ketua Jurusan Teknik sipil pada fakultas tersebut.

Menurut Romy, kegiatan tersebut disambut hangat Ir. Muhammad Syamsu Iqbal, MT., Ph.D selaku Dekan FT-Unram dan jajarannya.

"Kegiatan ini disambut hangat pihak FT-Unram, dan ini tentunya membuka peluang bagi kedua fakultas untuk meningkatkan hubungan kerja sama yang lebih baik lagi di masa mendatang," ujar Romy.

Tambah Romy, penandatangan kerja sama dilakukan pada ruang Dekan FT-Unram yang dilanjutkan dengan pemberian cenderamata dari masing-masing fakultas dan proses hibah dua buah buku karangan Dr. Ir. Romaynoor Ismy, MT., IPM., ASEAN.Eng dengan judul Rumahku Proyekku serta Parkir dan Antrian pada Teknik Sipil.

"Semoga kerjasama ini akan menjadi kesuksesan kedua fakultas dalam menghasilkan lulusan dengan kualitas yang terbaik di masa mendatang," pungkas Romy. [Hamdani]
Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Dekan FT-Umuslim Jadi Narasumber pada Kuliah Umum di FT-Universitas Mataram

Terkini

Topik Populer

Iklan