Iklan

terkini

Kapolres Lhokseumawe Berikan Penghargaan Kepada 41 Personil Berprestasi

Redaksi
Senin, Januari 09, 2023, 13:10 WIB Last Updated 2023-01-09T06:10:09Z
Kapolres Lhokseumawe AKBP Henki Ismanto, S.I.K sedang memberikan penghargaan kepada salah seorang personil berprestasi (Foto/Hamdani)

Lhokseumawe - Polres Lhokseumawe gelar upacara penghargaan kepada 41 personil berprestasi yang berlangsung di lapangan Satya Harabu Polres Lhokseumawe, Senin (09/01/2023) pagi.

Penghargaan tersebut diserahkan langsung oleh Kapolres Lhokseumawe. hadir dalam upacara tersebut sejumlah pejabat utama Polres Lhokseumawe serta personil Brigadir Polres Lhokseumawe.

Kapolres Lhokseumawe AKBP Henki Ismanto, S.I.K menyebutkan,  penghargan ini sebagai bentuk motivasi agar personil dapat berbuat lebih baik.

Pencapaian penghargaan ini, lanjut Kapolres Lhokseumawe, tentunya berporses dari awal sehingga berdampak baik bagi diri pribadi dan organisasi.

Penghargaan ini,  jelas Kapolres, diberikan kepada 13 personil Polantas yang berhasil mengungkap kasus tabrik lari.

"Kasus tabrak lari ini sebelumnya atensi dari Kapolda Aceh untuk memberikan layanan terbaik dan memberikan kepastian hukum terhadap masyarakat khususnya korban tabrak lari," ungkap AKBP Henki Ismanto

Kemudian, sebut Kapolres, penghargaan kepada personil dua personil Bagian Logistik yang berprestai dalam penataan dan pengelolaan BMN Polri sehingga mendapatkan opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) sembilan tahun berturut-turut yang diberikan Aslog Kapolri serta penghargaan 26 personil terbaik semester II tahun 2022.

"Terima kasih yang sebesar-besarnya saya ucapkan kepada personil Polres Lhokseumawe atas dedikasi dan kinerjanya, laksanakanlah tugas dengan sebaik-baiknya, mari kita jaga rumah kita atau institusi kita untuk terus berbuat yang terbaik melayani, melindung dan melayani masyarakat," pungkas Kapolres Lhokseumawe. [Hamdani]
Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Kapolres Lhokseumawe Berikan Penghargaan Kepada 41 Personil Berprestasi

Terkini

Topik Populer

Iklan