Iklan

terkini

MIN 35 Bireuen Gelar Pelepasan dan Tasyukuran Tahfidh Qur'an Siswa Kelas 6 Angkatan X

Redaksi
Sabtu, Mei 24, 2025, 11:52 WIB Last Updated 2025-05-24T04:52:51Z
Kepala MIN 35 Bireuen Nurjannah, S.Pd.I.,MA (kiri) mendampingi siswa siswi kelas 6 MIN 35 Bireuen yang telah menyelesaikan studinya di madrasah tersebut. (Foto/ Hamdani)

Bireuen - mengusung motto, "Jangan Pernah Berhenti Bermimpi, Karena Mimpi adalah Awal dari Sebuah Kesuksesan", Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) 35 Bireuen menggelar kegiatan Pelepasan dan Tasyukuran Tahfidh Qur'an Siswa dan siswi Kelas 6 Angkatan X pada Sabtu, (24/05/2025).

Tahun 2025 ini MIN 35 Bireuen yang terletak di Gampong Matang Mesjid itu  melepaskan 23 siswa siswinya untuk melanjutkan ke jenjang studi selanjutnya.

Kepala MIN 35 Bireuen Nurjannah, S.Pd.I.,MA, mengucapkan selamat kepada siswa dan siswi yang telah menyelesaikan studi di MIN 35 Bireuen, juga ucapan terimakasih kepada guru dan wali siswa.

"Enam tahun sudah berlalu, saat awal diantar kemari, anak-anak mungkin masih ada yang belum bisa membaca, bahkan ada yang harus ditemani di dalam kelas. Tapi hari ini, mereka tak terasa sudah meninggalkan bangku studi di tingkat ini, karena akan melanjutkan studi lanjut," kata Nurjannah dengan suara bergetar karena terharu.

"Saya mewakili dewan guru juga memohon maaf kepada bapak ibu orang tua wali, bahwa kami dewan guru adalah manusia biasa yang tak pernah luput dari kesalahan. Sudah enam tahun kami membersamai anak bapak ibu, tentunya ada hal-hal yang mungkin dianggap salah, maka kami mohon maaf, karena pada intinya kami ingin mereka menjadi yang terbaik dengan membimbing anak bapak ibu menjadi generasi yang baik," lanjut Nurjannah.

Selanjutnya, Nurjannah juga "mengembalikan" siswa siswi tersebut kepada orangtuanya masing-masing.

"Hari ini anak bapak ibu kami kembalikan, supaya mereka dilanjutkan ke jenjang pendidikan selanjutnya. Rawatlah anak bapak ibu dengan penuh kasih sayang, supaya nanti tumbuh kembangnya sesuai harapan," pungkasnya.

Diakhir kegiatan, kepala madrasah Nurjannah menyematkan selempang kepada siswa siswi yang telah lulus pendidikan di MIN 35 Bireuen. 

Kegiatan tersebut juga dirangkai dengan persembahan seni dari siswa siswi MIN 35 Bireuen, yang ditampilkan dengan penuh enerjik dan semangat.

Kegiatan ini dihadiri seluruh guru dan tenaga kependidikan MIN 35 Bireuen, Komite MIN 35 Bireuen, Kepala KUA Kecamatan Peusangan Ismuhar, S.Ag., MA, orangtua lulusan dan tamu undangan lainnya. [Hamdani]
Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • MIN 35 Bireuen Gelar Pelepasan dan Tasyukuran Tahfidh Qur'an Siswa Kelas 6 Angkatan X

Terkini

Topik Populer

Iklan