Iklan

terkini

Komunitas GMM Bike Community Ikut Berdonasi untuk Palestina

Redaksi
Minggu, Mei 30, 2021, 20:54 WIB Last Updated 2021-09-14T16:10:21Z

Anggota Gmm Bike Community Usai Menyerahkan Donasi Ke Posko Bireuen Untuk Palestina (Foto/Ist)

Bireuen
– Prihatin dan peduli terhadap nasib rakyat Palestina yang sedang dihadang prahara akibat kekejaman Zionis Israel yang terus menggempur Palestina, komunitas Goweser Matang Mountain (GMM) Bike Community ikut mendonasi sejumlah dana yang digalang dari anggota komunitas sepeda itu.

Dana yang dikumpul dari anggota komunitas sepeda itu diserahkan ke posko gerakan Bireuen untuk Palestina Minggu, (30/5/2021) sekira pukul 17.00 WIB oleh beberapa anggota komunitas GMM Bike Community. Hal ini sebagaimana yang disampaikan Khairul Fahmi yang merupakan salah seorang pengurus komunitas itu pada juangnews.com usai prosesi penyerahan sumbangan.

“Kami baru saja menyampaikan amanah dari rekan-rekan komunitas GMM Bike Community untuk menyerahkan sumbangan ke Palestina. Ini merupakan bentuk kepedulian dan keprihatinan komunitas kami terhadap nasib saudara kita di Palestina yang sedang diperangi oleh Zionis Yahudi,” kata pria berambut gondrong yang kerap dipanggil Fahmi Atletik ini.

Disebutkan oleh Fahmi, jumlah sumbangan hasil penggalangan dari anggota komunitas GMM Bike Community adalah sejumlah Rp1.350.000, diterima oleh M. Rizky Poby yang merupakan relawan dari Masyarakat Relawan Indonesia (MRI).

Fahmi menambahkan, bahwa komunitas sepeda yang sudah berdiri hampir dua tahun ini tidak hanya sekedar komunitas hobby yang hanya terkesan hura-hura, tapi juga ikut peduli terhadap kegiatan-kegiatan sosial.

“GMM Bike Community walaupun merupakan komunitas hobby sepeda, tapi selama ini juga ikut peduli dengan kegiatan-kegiatan sosial lainnya. Jadi kami tak sekedar hura-hura, kami juga berempati kepada sesama,” pungkas Fahmi yang juga pengusaha sukses ayam potong ini.

Dalam kesempatan lain, kepada media ini Anwar Ebtadi selaku Koordinator Bireuen untuk Palestina mengucapkan terimakasih kepada komunitas GMM Bike Community atas donasi yang diberikan.

“Terimakasi untuk Komunitas GMM Bike Community atas Donasinya, Semoga wakaf satu unit Ambulance buat Syedara di Palestina terwujud.. Ammiin,” kata dosen Institut Agama Islam Almuslim ini.

Sekedar mengulang, lintas elemen masyarakat dan mahasiswa di Bireuen membentuk gerakan Bireuen untuk Palestina, Senin, (17/5/2021) lalu. Gerakan ini untuk menggalang kepedulian masyarakat untuk menyalurkan bantuan satu unit ambulans melalui Aksi Cepat Tanggap (ACT) Aceh.

Banyak elemen terlibat dalam gerakan ini, yakni Masyarakat Relawan Indonesia (MRI) Bireuen, Asosiasi Keuchik Kabupaten Bireuen, IAI Al-Muslim, BEM STIKES Payung Negeri, BKPRMI, PEMA Umuslim, KNPI Bireuen, Karang Taruna, GMM Bike Community, tokoh masyarakat, dan sejumlah ormas lainnya.

Ia menjelaskan target donasi terkumpul mencapai Rp1.820.000.000 untuk satu unit ambulans dengan spesifikasi khusus yang dinamakan ambulans pre hospital. Dalam ambulans tersebut dalam dilakukan operasi sebelum pasien dibawa ke rumah sakit. Penggalangan dilaksanakan ke gampong-gampong, masjid, di persimpangan jalan, pertokoan, dan lainnya.

Sedekah jariah mobil ambulans dapat disalurkan melalui rekening virtual account BNI Syariah 8660291021050072 atas nama Bireuen untuk Palestina. Informasi selengkapnya dapat menghubungi Anwar Ebtadi di nomor 082364677664. [Hamdani]

Publisher: Hamdani

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Komunitas GMM Bike Community Ikut Berdonasi untuk Palestina

Terkini

Topik Populer

Iklan